RADIOMUARANETWORK –
8 orang dikabarkan hilang saat peristiwa kebakaran terjadi di Glodok Plaza pada Rabu malam ( 15/01 ). Kebakaran menghanguskan 3 lantai di gedung tersebut yakni lantai 7,8 dan 9. Api pertama kali muncul di lantai 7, yang merupakan area diskotek.
Pasca kebakaran hebat ini, petugas banyak mendapat laporan dari warga kalau keluarganya belum kembali ke rumah.
Beberapa korban yang belum ditemukan diduga merupakan pegawai, salah satunya seorang kasir perempuan.
Petugas damkar dibantu kepolisian lalu berusaha mencari keberadaan 8 orang tersebut dengan menyisir lokasi. Sampai Kamis (16/01 ) sore pukul 17.00 WIB, sudah ada empat jenazah yang ditemukan dari dalam Glodok Plaza, Tamansari, Jakarta Barat. 3 jenazah ditemukan di lantai 8 gedung Glodok Plaza.
Dengan ditemukannya empat jenazah, maka tinggal empat korban lagi yang belum ditemukan mengingat ada delapan korban yang dilaporkan hilang diduga terjebak di dalam Glodok Plaza.
” Jam 14.15 itu ada satu jenazah. Nah sekarang ini ditemukan tiga,” kata Plt Kadis Damkar Jakarta, Satriadi Gunawan kepada wartawan di lokasi, Kamis (16/01 ).
Jenazah tersebut saat ini sudah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk proses identifikasi lebih lanjut. Keempat jenazah yang ditemukan itu kondisinya sudah mengenaskan dan tidak bisa dikenali, termasuk jenis kelaminnya karena mengalami luka bakar parah dan tertimpa reruntuhan. Dan perlu dilakukan investigasi atau perlu diinafis oleh pihak kepolisian.
Lokasi kebakaran untuk sementara masih di steril oleh petugas guna memudahkan proses evakuasi dan penyelidikan.