Radiomuara.id / Jakarta, 07 Nov 2021
Diduga akibat kabel listrik tersambar petir saat hujan mengguyur kawasan Jakarta. Dua rumah di Jalan Menteng Wadas IV RT 12/01 Setiabudi Jakarta Selatan Minggu siang ( 07/11 ) Hangus dilalap api.
Menurut informasi yang didapat serta berdasar keterangan saksi, Safarinah saat itu sedang melantunkan ayat – ayat suci Al – Qur’an. Dirinya kaget mendengar suara ledakan keras diatas rumah yang bersumber dari petir. Safarinah segera mengecek ke lantai atas rumahnya, api yang diduga dari sambaran petir terlihat sudah menjalar melahap atap rumahnya. Safarinah lalu berteriak kebakaran hingga mengundang warga lainnya untuk segera memadamkan api. Sebagian warga mengevakuasi barang – barang miliknya, sementara sebagian menghubungi petugas pemadam.
Kapolsek Setiabudi Kompol Beddy Suwendi dalam wawancara melalui pesan Whatsaap membenarkan perihal terjadinya kebakaran tersebut. Menurutnya, kebakaran yang terjadi pada pukul 13.00 WIB dapat dipadamkan oleh sedikitnya 18 Unit mobil pemadam kebakaran.
” Betul, Api diduga berasal dari sambaran petir yang mengenai kabel dan merambat ke rumah warga. Mengenai korban jiwa untuk data yang kami terima, nihil ” Ungkap Beddy Suwendi.
Kebakaran dapat dipadamkan sekitar satu jam kemudian atau tepatnya Pukul 14. 25 WIB. Sementara untuk kerugian akibat kebakaran tersebut hingga berita ini diturunkan masih dalam proses penyidikan.