Radiomuara.id / Jakarta, 14 Juni 2021
Timnas Belanda berhasil mengalahkan timnas Ukraina dengan skor 3:2 dalam pertandingan penyisihan piala eropa group C di stadion Johan Cruyff Arena, Amsterdam Senin dinihari ( 14/06 ).
Sejak peluit babak pertama, kedua tim sudah menampilkan permainan menyerang. Tercatat beberapa kali peluang tercipta dari kedua tim, namun hingga peluit berakhirnya babak pertama tidak satu gol pun tercipta.
Memasuki babak kedua, timnas Belanda lebih agresif melakukan serangan hingga akhirnya pada menit ke 52 G.Wijnaldum menjebol gawang Ukraina dan merubah skor menjadi 1:0. Ukraina mencoba mengejar ketinggalan dengan melakukan serangan, namun justru pada menit ke 58 kembali jala Ukraina kebobolan melalui W. Weghorst.
Dimotori pemain senior Shevcenko, Ukraina akhirnya memperkecil kekalahan melalui kaki A. Yarmolenko pada menit ke 75. Selang 4 menit kemudian tepatnya menit 79, Ukraina menyamakan kedudukan melalui R. Yaremchuk. Tapi keberuntungan belum berpihak kepada Ukraina, melalui serangan balik pada menit 85. Belanda kembali menambah keunggulan melalui D. Dumpries dan skor berubah menjadi 3:2. Hingga akhir pertandingan, skor pun tetap bertahan untuk keunggulan Belanda yang merupakan salah satu tim favorit.