Mobil Ambulance Ditabrak Mobil Boks di Jalan Gatot Subroto

admin

admin

SHARE :

0
VIEWS

Radiomuara.id / Jakarta, 19 Mei 2021

Sebuah mobil ambulans yang sedang membawa peti berisi jenazah ditabrak mobil boks di Jalan Jenderal Gatot Soebroto tepatnya dekat Polda Metro Jaya, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Rabu (19/5/2021) sekitar pukul 03.00 WIB.

Akibat kecelakaan tersebut, bagian belakang mobil ambulans dengan nomor pelat B 1608 UFX hancur.

Sementara itu, bagian depan mobil boks dengan nomor pelat B 9164 FCB juga ringsek.

Selain itu, sebuah taksi dengan nomor pelat B 1229 ETF juga turut terkena imbas kecelakaan. Bagian bemper taksi rusak ringan.

Peti kayu yang berisi jenazah di dalam ambulans juga rusak. Jenazah di dalam peti tersebut kemudian dipindahkan ke mobil ambulans lainnya.

Mobil ambulans dan mobil boks kemudian diderek oleh pihak kepolisian.

Pengemudi ambulans mengalami luka ringan di bagian kepala. Belum diketahui kronologi lengkap kecelakaan ini.

BERITA TERBARU